Bulan: Februari 2019

[Best Practices] Mewujudkan Sekolah Linumeratif Bersama Paguyuban Kelas di Gugus 1 Brang Rea Kabupaten Sumbawa Barat

Paguyuban merupakan bentuk kelompok sosial yang ada di masyarakat yang mempunyai ikatan darah dan hubungan kekerabatan dan kekeluargaan sehingga di antara anggotanya memiliki rasa saling memiliki dengan anggota yang lainnya dan mempunyai suatu tujuan yang mulia dan berguna bagi anggota-anggotanya dan orang banyak. Paguyuban orang tua siswa di kelas merupakan perkumpulan orang tua atau wali siswa untuk peningkatan mutu pembelajaran di kelas. Paguyuban orang tua siswa pada setiap kelas dibentuk mempunyai tujuan untuk menciptakan hubungan yang harmonis antara guru atau wali kelas dengan orang tua siswa di sekolah dasar.

[E-Book] Bangun Karakter Bangsa – Seri 1 : Bunga Rampai Praktik Baik Inovasi Guru dalam Penguatan Pendidikan Karakter dalam Pembelajaran di Sekolah Dasar

Pendidikan karakter sangat penting untuk mendukung pembangunan bangsa. Seperti Presiden Ir. Soekarno pernah berkata, “There is no nation-building without character-building. (Tidak akan mungkin membangun sebuah negara kalau pendidikan karakternya tidak dibangun)”. Ini menandakan betapa pentingnya pendidikan karakter atau pendidikan moral dalam membangun jati diri sebuah bangsa.

× How can I help you?